Cara mencegah dan mengatasi mata lelah secara alami
Cara mencegah dan mengatasi mata lelah secara alami.- Mata lelah adalah istilah lain untuk kondisi yang biasanya disebut mata pegal yang ciri-cirinya adalah mata terasa sakit, lemas atau berat akibat dipakai terus-menerus.Ada dua faktor utama yang menyebabkan mata lelah. Yaitu terfokus pada objek yang sama secara terus-menerus dan kelainan refraksi.
Penyebab pertama itu bisa terjadi pada pekerja kantoran yang menghabiskan sedikitnya delapan jam, bahkan lebih, di depan komputer. Kondisi itu diperparah dengan tidak adanya kaca pelindung antiradiasi, sehingga layar monitor langsung mengenai mata tanpa penghalang..
Selain itu, jarak juga sangat berpengaruh pada munculnya mata lelah. Jarak 50 sentimeter adalah jarak terbaik antara mata dan layar komputer. Jika terlalu dekat, kemungkinan terkena radiasi semakin besar sehingga menimbulkan mata lelah..
Penyebab kedua yaitu kelainan refraksi atau kelainan yang sebenarnya membutuhkan bantuan kacamata untuk dikoreksi, tapi tidak dilakukan. Akibatnya, mata bekerja terlalu ekstra dan menimbulkan mata lelah.
Gejala mata lelah
- berair,
- berwarna kemerahan,
- terasa berat dan lebih peka terhadap cahaya.
- Selain itu, otot-otot di sekitar mata berkedut dan nyeri di sekitar bola mata.
Hal lain yang dirasakan ketika mata lelah adalah timbul sakit kepala, pegal-pegal pada tengkuk, pundak bahkan sampai lengan. Sakit kepala ini tidak dialami semua orang. Kadang, ada yang menyerang bagian kiri atau kanan saja, tapi ada juga yang keseluruhan.
Cara mencegah dan mengatasi mata lelah secara alami
Cara Mencegah Mata Lelah
- Agar tidak mengalami gangguan mata lelah, sebaiknya hindarimenatap layar komputer secara terus-menerus. Istirahatkan mata selama lima menit setelah satu jam menatap layar computer.
- Selain itu, jaga jarak pandangan minimal 50 sentimeter dengan layar komputer atau saat menonton televisi.
- Jangan lupa mengatur brightness layar komputer ke arah yang lebih gelap, memilih layar LCD serta memakai kacamata antiradiasi untuk mengurangi risiko terkena mata lelah.
- Juga penuhi waktu tidur serta hindari membaca di tempat dengan cahaya yang redup. Karena, dalam cahaya yang minimal, otot-otot mata bekerja lebih berat untuk melihat.
Cara Mengatasi Mata Lelah
Cara termudah untuk mengatasi mata lelah adalah dengan mengompres. Kompreslah selamata lebih kurang lima sampai 10 menit dengan air dingin atau air es, tiga kali sehari. Untuk mengompres ini bisa dilakukan dengan kapas, tisu, handuk, kain atau juga bisa dengan sendok logam. Sebab, logam bisa menahan dingin lebih lama.
Jika dengan cara mengompres, mata lelah tak kunjung sembuh kami rekomendasikan suplemen herbal untuk mata yang kaya akan nutrisi dan vitamin yang di butuhkan oleh mata yaitu eye care softgel.
Untuk info lebih lanjut tentang EYE CARE SOFTGEL klik
DISINI
Itulah Cara mencegah dan mengatasi mata lelah secara alami yang dapat kami sampaikan, semoga sajian ini bermanfaat untuk Anda. Terima kasih.
Baca juga :
cara menurunkan mata minus
Cara mencegah dan mengatasi mata lelah secara alami
Thanks for reading Cara mencegah dan mengatasi mata lelah secara alami. Please share...!